Afriyanto, Andri (2016) IMPLEMENTASI PROGRAM BANTUAN ALAT TANGKAP IKAN KEPADA KELOMPOK NELAYAN OLEH DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN KABUPATEN SUMENEP. Skripsi thesis, Universitas Wiraraja.
|
Text (Abstrak)
Andri Afriyanto.pdf Download (75kB) | Preview |
Abstract
Bantuan merupakan bentuk dukungan suatu instansi pemerintahan dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat di suatu daerah sehingga menjamin kelangsungan hidup dan kesejahteraan bagi masyarakat, hal tersebut juga dilakukan oleh dinas kelautan dan perikanan Kabupaten Sumenep dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya kelompok nelayan di Kabupaten Sumenep. Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui implementasi program bantuan alat tangkap ikan pada kelompok nelayan oleh dinas kelautan dan perikanan Kabupaten Sumenep. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif yang memiliki berapa Fokus penelitian yang diukur dalam penelitian ini adalah implementasi program bantuan alat tangkap ikan kepada kelompok nelayan oleh dinas kelautan dan perikanan kabupaten sumenep dengan cara 1). Pendayagunaan sumber, 2). Pelibatan orang atau kelompok orang dalam implementasi, 3). Interpretasi manajemen program, 4). Penyediaan layanan dan manfaat pada publik. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sasaran penelitian adalah implementasi program bantuan alat tangkap ikan kepada kelompok nelayan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Sumenep, dengan cara analisa data. Adapun hasil penelitian ini disimpulkan sesuai dengan empat (4) indikator yang digunakan peneliti, yaitu sebagai berikut : 1) Pendayagunaan sumber dalam implementasi program bantuan alat tangkap ini dana yang diperoleh berasal dari pusat ( Kementerian Kelautan dan Perikanan ). 2) Pelibatan Orang atau Kelompok Orang Dalam Implementasi, telah dapat dimengerti oleh beberapa kelompok masyarakat tentang program bantuan alat tangkap ikan. 3). Interpretasi Manajemen Program yang dilakukan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Sumenep berupa penyaluran bantuan program alat tangkap ikan, program tersebut telah sampai pada tujuannya yakni kelompok nelayan, sehingga dapat diketahu bahwa DKP Kabupaten Sumenep menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik. 4). Penyediaan Layanan dan Manfaat Pada Publik, UPT Kelautan dan Perikanan ditiap kecamatan dalam lingkup Kabupaten Sumenep. penyediaan layanan bagi masyarakat. Kata Kunci : implementasi, bantuan alat tangkap ikan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 – Social sciences > 350 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara |
Depositing User: | Anisa Zulfa Nurfaizah |
Date Deposited: | 12 Jun 2020 07:54 |
Last Modified: | 03 Feb 2023 03:34 |
URI: | http://repository.wiraraja.ac.id/id/eprint/514 |
Actions (login required)
View Item |