Riyady, Salamet (2022) MANAJEMEN PEMERINTAH DESA DALAM MENINGKATKAN EKONOMI KERAKYATAN MELALUI BUMDESA “MAPAN” DI DESA KARANG ANYAR KABUPATEN SUMENEP. Skripsi thesis, Universitas wiraraja Madura.
Text (Abstrak)
FILE 3.pdf Download (229kB) |
|
Text (BAB I)
FILE 4.pdf Download (189kB) |
Abstract
BUM Desa merupakan implementasi dari UU No. 6 Tahun 2014 tentang desa dalam upaya meningkatkan pendapatan masyarakat melalui potensi desa yang dan dibentuk langsung sesuai dengan inisiatif masyarakat. Keberadaan BUM Desa ini diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, adapun masalah yang akan menjadi tujuan peneliti yaitu meningkatkan ekonomi kerakyatan melalui bumdes “MAPAN” di desa Karang Anyar Kab. Sumenep. Jenis penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif, dengan melakukan wawancara langsung kepada beberapa sumber yang telah ditentukan serta melakukan analisis data yang telah didapatkan dari hasil observasi dilapangan. Beberapa sumber literatur yang digunakan diambil dari buku, jurnal serta lembar negara yang berbetuk perundang-undangan. Sementara Penyajian data dilakukan dengan cara deskriptif dan tabel untuk mempermudah pembaca. Berdasarkan hasil penelitian bahwa dalam meningkatkan ekonomi kerakyatan yang dilakukan oleh badan usaha milik desa yang direncanakan dengan rencana jangka panjang dan jangka pendek. Akan tetapi belum optimal dalam meningkatkan ekonomi kerakayatan di desa karang anyar, peran BUM Desa juga masih belum optimal dalam mengurangi angka pengangguran di Desa, Keberadaan badan usaha milik desa karanganyar masih belum diketahui oleh masyarakat secara umum. Sehingga kurangnya keterlibatan dalam evaluasi publik dan konsultasi publik dari masyarakat dalam mendapatkan kredit point dalam evaluasi badan usaha milik desa. Kata kunci: Pemerintah Desa, Ekonomi kerakyatan, Badan usaha milik desa Map
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 – Technology > 650 Management & Public Relations > 658- Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | isna wati isna |
Date Deposited: | 23 Dec 2022 04:40 |
Last Modified: | 13 Jan 2023 06:57 |
URI: | http://repository.wiraraja.ac.id/id/eprint/2548 |
Actions (login required)
View Item |