Sofiyah, Sitti (2023) HUBUNGAN PERAN ORANG TUA DENGAN MOTIVASI BELAJAR PADA ANAK YANG MENGALAMI SPEECH DELAY. Skripsi thesis, Universitas wiraraja Madura.
Text (Abstrak)
FILE 3.pdf Download (104kB) |
|
Text (BAB I)
FILE 4.pdf Download (188kB) |
Abstract
Pendahuluan : Speech delay/Keterlambatan bicara merupakan salah satu akibat dari gangguan pekembangan bicara yang terjadi pada anak. Masalah perkembangan bicara ini semakin hari semakin meningkat. Peran orang tua sangat berpengaruh terhadap motivasi belajar anak, yang berkaitan dengan proses belajar belajar pada anak itu sendiri yang mampu menambah wawasan dan bicara pada anak. Namun jika hal ini terjadi, masih banyak orang tua yang tidak menyadari perannya dalam pendidikan anak yang mengalami keterlambatan bicara, termasuk perannya dalam memotivasi anaknya untuk belajar. Tujuan : Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengetahui hubungan peran orang tua dengan motivasi belajar pada anak yang mengalami speech delay. Metode : Desain penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasi. Populasi dan sampelnya adalah seluruh orang tua yang memiliki balita speech delay di Wilayah Kerja UPT Puskesmas Pademawu Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan sebanyak 30 orang dengan teknik sampling Total Populasi. Pengumpulan data dalam penelitian menggunakan Kuesioner Dichotomy Question. Hasil penelitian diolah melalui (Editing, Coding, Scoring, Tabulating, Enterpretating), hasilnya disajikan dalam bentuk tabel dan analisa deskriptif. Hasil : Sebagian besar dari orangtua mampu berperan dalam memberikan motivasi belajar serta motivasi belajar mampu dipengaruhi oleh peran orang tua sehingga hal ini termasuk kedalam kriteria baik, seta ada hubungan peran orangtua dengan motivasi belajar di Wilayah Kerja UPT Puskesmas Pademawu Kecamatan Pademawu Kabupaten. Kesimpulan: Perlunya dijadikannya bahan acuan penelitian, kemauan, motivasi, antipasi orang tua serta memberikan kontribusi yang berarti bagi penyebaran informasi yang aktual dalam memberikan health education (HE) mengenai hubungan peran orang tua dengan motivasi belajar pada anak yang mengalami speech delay. Kata kunci: Orangtua, Motivasi Belajar, Anak, Speech Delay
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 – Technology > 610 Medicine & Health > 610.73 Nursing and Services of Allied Health Personnel |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Keperawatan |
Depositing User: | isna wati isna |
Date Deposited: | 06 Mar 2023 03:51 |
Last Modified: | 06 Mar 2023 03:51 |
URI: | http://repository.wiraraja.ac.id/id/eprint/2787 |
Actions (login required)
View Item |