HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN, DUKUNGAN TENAGA KESEHATAN DENGAN PERILAKU PENCEGAHAN LUKA GANGGREN PADA PASIEN DIABETES MELLITUS DI PUSKESMAS AMBUNTEN

Zahra, Aminatus (2022) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN, DUKUNGAN TENAGA KESEHATAN DENGAN PERILAKU PENCEGAHAN LUKA GANGGREN PADA PASIEN DIABETES MELLITUS DI PUSKESMAS AMBUNTEN. Skripsi thesis, Universitas Wiraraja.

[img] Text (Abstrak)
FILE 3.pdf

Download (88kB)
[img] Text (Bab 1)
FILE 4.pdf

Download (117kB)

Abstract

Penyakit diabetes mellitus merupakan salah satu penyakit yang banyak menimpa masyarakat Indonesia. Diabetes mellitus merupakan penyakit yang di tandai dengan kenaikan kadar gula darah kronik yang dapat menyerang banyak orang dari semua lapisan masyarakat. Salah satu factor resiko terjadinya penyakit diabetes mellitus yaitu tingkat pengetahuan, dukungan tenaga kesehatan, dan perilaku pencegahan luka ganggren. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan, dukungan tenaga kesehatan dengan perilaku pencegahan luka ganggren terhadap pasien diabetes mellitus. Penelitian ini menggunakan jenis penlitian kuantitatif berupa korelasional dengan rancangan penelitian cross sectional. populasinya adalah remaja sampai lansia yang berusia 20 sampai >70 tahun di Puskesmas Ambunten. Sampel sebanyak 37orang di Puskesmas Ambunten, dengan menggunakan teknik simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner tingkat pengetahuan, dukungan tenaga kesehatan dan perilaku pencegahan luka ganggren. variabel yang diteliti yaitu tingkat pengetahuan dan dukungan tenaga kesehatan sebagai variabel terikat dan variabel bebasnya adalahperilaku pencegahan luka ganggren. Analisa data yang dipakai adalah uji statistic korelasi spearmen rho. Hasil penelitian menunjukkan , hampir setengahnya pasien diabetes mellitus di Puskesmas Ambuntenmemiliki tingkat pengetahuan dengan perilaku pencegahan luka ganggren sebanyak 25, sedangkan dukungan tenaga kesehatan dengan perilaku pencegahan luka ganggren sebanyak 21. Hasil analisis uji statistic menggunakan korelasi spearman menunjukkan p = 0,000 di ketahui bahwa p <α (0,05). ada hubungan tingkat pengetahuan, dukungan tenaga kesehatan dengan perilaku pencegahan luka ganggren terhadap pasien diabetes mellitus.Saran peneliti hendaknya bagi pihak puskesmas lebih meningkatkan pemberian informasi yang mendalam kepada pasien tentang pencegahan diabetes mellitus sebagai salah satu keberhasilan terapi diabetes mellitus.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 – Technology > 610 Medicine & Health
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Anisa Zulfa Nurfaizah
Date Deposited: 12 Sep 2022 03:05
Last Modified: 16 Nov 2022 07:16
URI: http://repository.wiraraja.ac.id/id/eprint/2164

Actions (login required)

View Item View Item