Filani, Achmad (2022) Hubungan Pengetahuan dan Sikap dengan Perilaku Self Care pada Penderita Diabetes Melitus tipe 2 Selama Pandemi di Desa Kalianget Barat. Skripsi thesis, Universitas Wiraraja.
Text (Abstrak)
FILE 3.pdf Download (103kB) |
|
Text (Bab I)
FILE 4.pdf Download (181kB) |
Abstract
Semenjak adanya pandemi mempengaruhi prevalensi penyakit diabetes melitus. Diabetes perilaku self-care sebagai kemampuan individu, keluarga dan masyarakat dalam meningkatkan kesehatan dan mencegah penyakit. Self care pada penderita Diabetes Melitus tipe 2 selama pandemi mengalami kendala akibat tutupnya pelayanan kesehatan serta akibat posyandu yang tidak rutin dilakukan. Self care yang buruk dapat menyebabkan berkurangnya perawatan diri dan pada akhirnya menyebabkan komplikasi. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis Hubungan pengetahuan dan sikap dengan perilaku self care pada penderita Diabetes Melitus tipe 2 selama pandemi di Kalianget Barat. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan rancangan cross-sectional. Untuk memperoleh data yang diperlukan maka penulis menggunakan kuesioner dengan populasi yakni semua penderita diabetes melitus sebanyak 73 orang dan Sampelnya sebanyak 42 orang yang sesuai dengan kriteria. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa 1) ada hubungan antara pengetahuan dengan perilaku self care penderita Diabetes Mellitus Tipe II di Kalianget Barat; 2) Ada hubungan antara sikap dengan perilaku self care penderita Diabetes Mellitus Tipe II di Kalianget Barat. Perlunya mencari informasi dan menerapkan pola hidup yang sehat sesuai anjuran, khusunya pada penderita Diabetess Mellitus Tipe II untuk mencegah terjadinya komplikasi Kata Kunci: Diabetes Melitus, Pengetahuan, Sikap, Self-Care
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 – Technology > 610 Medicine & Health |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Keperawatan |
Depositing User: | Ahmad Luthfi |
Date Deposited: | 25 Aug 2022 05:50 |
Last Modified: | 15 Nov 2022 01:54 |
URI: | http://repository.wiraraja.ac.id/id/eprint/2135 |
Actions (login required)
View Item |